Jakarta, landbank.co.id– PT Metropolitan Kentjana Tbk (MKPI) mengundang para pemegang saham untuk membahas penggunaan laba bersih dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta, 10 Juni 2025.
Laba bersih PT Metropolitan Kentjana Tbk yang akan dibahas pemanfaatannya tersebut merupakan untuk tahun buku 2024.
Menurut Jeffri Sandra Tanudjaja, corporate secretary PT Metropolitan Kentjana Tbk dalam suratnya kepada otoritas Bursa Efek Indonesia (BEI), RUPS emiten berkode saham MKPI ini akan digelar di Pondok Indah Office Tower di bilangan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Dia menerangkan, para pemegang saham yang berhak hadir adalah yang namanya terdaftar dalam pemegang saham (DPS) pada 16 Mei 2025.
Selain terkait penggunaan laba bersih tahun buku 2024, RUPST MKPI juga memiliki empat agenda lainnya, yakni persetujuan laporan tahunan dan laporan keuangan tahunan.
Lalu, persetujuan penunjukan akuntan publik, serta penetapan honorarium dan bonus dewan komisaris dan direksi Perseroan.
Baca juga: Pemilik Mal Pondok Indah Cetak Rekor Laba Bersih
Selain itu, agenda terakhir, perubahan susunan direksi dan dewan komisaris Perseroan.
Dalam beberapa tahun terakhir, pemanfaatan laba bersih MKPI di antaranya adalah dibagikan untuk dividen kepada para pemegang saham.
Sebelum pandemi Covid-19 pada 2020, MKPI membagikan dividen untuk tahun buku 2018 senilai Rp349,8 miliar atau setara dengan sebesar Rp359 per saham.
Lalu, untuk tahun buku 2019 dividen yang dibagikan oleh MKPI senilai Rp150 miliar atau setara dengan Rp369 per saham.
Manajemen MKPI membagikan dividen Rp100,5 miliar untuk tahun buku 2020. Angka itu setara dengan Rp106 per saham.
Untuk tahun buku 2021, dividen MKPI tercatat sebesar Rp110,93 miliar atau setara dengan Rp117 per saham.
Baca juga: Berbarengan Hari Kebangkitan Nasional, DMAS Bayar Dividen Rp1,4 Triliun
Pada tahun buku 2022, dividen MKPI tercatat sebesar Rp421,94 miliar setara dengan Rp455 per saham.
Lalu, tahun buku 2023 senilai Rp507,28 miliar atau setara Rp535 per saham.
Laba 2024
Sementara itu, Metropolitan Kentjana, pemilik pusat perbelanjaan Mal Pondok Indah, Jakarta mencetak rekor baru laba bersih untuk rentang lima tahun terakhir, yakni 2020-2024.