Juli 2025, Renovasi 100 Rumah di Kota Bandung Diharapkan Rampung

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait berharap renovasi 100 rumah tidak layak huni (RTLH) rampung Juli 2025 sehingga masyarakat bisa kembali menghuni rumahnya/foto: kementerian pkp

Jakarta, landbank.co.id– Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait berharap renovasi 100 rumah tidak layak huni (RTLH) rampung Juli 2025 sehingga masyarakat bisa kembali menghuni rumahnya.

Hal itu terlontar saat Menteri PKP meninjau langsung progres renovasi rumah masyarakat miskin dalam Program Bebenah Kampung yang dilaksanakan oleh Yayasan Budha Tzu Chi bersama Pemkot Bandung di Kelurahan Jamika, Kecamatan Bojongloa Kaler, Kota Bandung Jawa Barat, Rabu, 4 Juni 2025.

Bacaan Lainnya

“Saya melihat pelaksanaan Program Bebenah Kampung di Kota Bandung ini perlu lebih dipercepat pelaksanaannya. Selama satu bulan ternyata baru 11 rumah yang direnovasi dan saya ingin agar pembangunannya dipercepat minimal 100 unit selesai Juli,” ujar Menteri PKP dikutip Kamis, 5 Juli 2025.

Menteri PKP juga mengapresiasi dukungan Yayasan Buddha Tzu Chi dan Pemkot Bandung dalam pelaksanaan Program Bebenah Kampung.

Adanya penyaluran CSR dari Yayasan Buddha Tzu Chi serta dukungan data penerima bantuan menunjukkan bahwa program perumahan bisa dilaksanakan tanpa menggunakan dana APBN dan APBD.

“Terimakasih atas dukungan Yayasan Buddha Tzu Chi dan Pak Aguan yang telah membantu Program Tiga Juta Rumah yakni merenovasi rumah tidak layak huni milik masyarakat Kota Bandung lewat Program Bebenah Kampung. Program Bebenah Kampung ini murni CSR Yayasan BuddhaTzu Chi dan tidak menggunakan APBN dan APBD,” ujar Menteri PKP Maruarar Sirait, di Bandung.

Baca juga: Saat Rumah Direnovasi, Warga Diberi Biaya Kontrakan

Menurut Menteri PKP, semangat gotong royong dan saling membantu ini sesuai dengan arahan Presiden Prabowo Subianto agar rakyat bisa tinggal di hunian yang layak.

Adanya dukungan Yayasan Buddha Tzu Chi juga dinilai memberikan manfaat karena dari dana CSR tersebut banyak masyarakat yang rumahnya sebelumnya tidak layak direnovasi jadi layak huni.

Dalam kunjungan kerjanya tersebut Menteri PKP juga mengecek langsung progres dan kondisi bangunan rumah masyarakat termasuk rumah salah seorang lansia yang mendapatkan bantuan renovasi.

Pos terkait