Landbank.co.id
Beranda Gaya Hidup Final Ganda Putra Indonesia Masters 2024, Saatnya Leo/Daniel Melunasi Pasangan Denmark: Ada Link Nonton

Final Ganda Putra Indonesia Masters 2024, Saatnya Leo/Daniel Melunasi Pasangan Denmark: Ada Link Nonton

Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Leo/Daniel) tampil dalam final Indonesia Masters 2024, Minggu, 28 Januari 2024/foto: pbsi.id

Jakarta, landbank.co.id– Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Leo/Daniel) tampil dalam final Indonesia Masters 2024, Minggu, 28 Januari 2024.

Lawan yang dihadapi Leo/Daniel dalam final kejuaraan bulu tangkis Indonesia Masters 2024 adalah ganda Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Astrup/Rasmussen).

Sebelum Indonesia Masters 2024, Leo/Daniel pernah berjumpa delapan kali dengan pasangan Astrup/Rasmussen.

Keunggulan masih dipegang Astrup/Rasmussen, yakni 5-3. Kemenangan terakhir yang ditorehkan pasangan Denmark adalah ketika mereka berjumpa di babak 32 besar Malaysia Open 2024.

Ketika itu, ganda putra papan atas Denmark itu menang dua set langsung, 21-16, 21-10.

Sebaliknya, kemenangan Leo/Daniel atas pasangan Denmark itu terjadi dalam babak 16 besar China Masters 2023. Kemenangan itu diraih lewat laga sengit tiga set, 21-18, 16-21, 21-11.

Baca Juga:  Link Live Streaming Ester Wardoyo Vs Chiu Pin-Chian, Final BNI Indonesia Masters 2023

Astrup/Rasmussen dan Leo/Daniel sama-sama belum memetik gelar juara pada 2024. Dari tiga kejuaraan rangkaian HSBC BWF World Tour 2024, langkah kedua pasangan ini belum berjalan mulus.

Tahun 2023, Astrup/Rasmussen punya gelar juara lebih banyak, yakni sebanyak 4 trophy. Gelar itu berasal dari Canada Open 2023, Hong Kong Open 2023, Clash of Clans Arctic Open 2023, dan French Open 2023.

Sebaliknya, Leo/Daniel hanya menggaet 2 gelar juara, yaitu Indonesia Masters 2023 dan Thailand Masters 2023.

Tentu, bagi Leo/Daniel, laga final ini menjadi ujian untuk mempertahankan gelar yang diraihnya pada tahun lalu.

Kini, kejuaraan itu bernama lengkap Daihatsu Indonesia Masteres 2024 dan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Indonesia sepanjang 23-28 Januari 2024.

Halaman: 1 2

Iklan