Landbank.co.id
Beranda Nasional Kereta Cepat Whoosh Angkut 1 Juta Penumpang, 48 Persen Merupakan Pengguna Mobil Pribadi

Kereta Cepat Whoosh Angkut 1 Juta Penumpang, 48 Persen Merupakan Pengguna Mobil Pribadi

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mengangkut 1.028.216 penumpang sejak 17 Oktober 2023 hingga Desember 2023/foto: landbank.co.id

Selain itu, lanjut dia, saat ini KCIC kembali menambah jumlah perjalanan kereta cepat Whoosh dari 40 perjalanan menjadi hingga 48 perjalanan per hari dalam rangka menyambut libur Natal dan Tahun Baru.

“Penambahan ini dilakukan untuk mengakomodir kebutuhan penumpang yang diperkirakan akan melonjak di masa Nataru. KCIC mengantisipasi terus meningkatnya jumlah penumpang yang ingin berlibur,” katanya.

Jumlah penumpang tertinggi yang dilayani dalam satu hari pada perjalanan kereta Whoosh telah mencapai hingga 21.500 penumpang per hari termasuk pada momen libur akhir tahun yang sedang berlangsung saat ini.

Kehadiran kereta cepat Whoosh menghubungkan Jakarta-Bandung. Kini, dari Stasiun Halim, Jakarta perhentian pertama di Stasiun Padalarang dan terakhir di Stasiun Tegal Luar.

Baca Juga:  Para Atlet Buka Suara Soal Pentingnya Investasi Properti

 

 

(*)

Halaman: 1 2

Iklan