Landbank.co.id
Beranda Gaya Hidup Daftar Lengkap Nama Tim U17 Wanita, Jelang Piala AFC U17 Wanita 2024

Daftar Lengkap Nama Tim U17 Wanita, Jelang Piala AFC U17 Wanita 2024

Timnas U17 wanita Indonesia tengah mengikuti pemusatan latihan (training centre/TC) di Bali sepanjang 14 April hingga 5 Mei 2024/foto: pssi.org

Jakarta, landbank.co.id– Timnas U17 wanita Indonesia tengah mengikuti pemusatan latihan (training centre/TC) di Bali sepanjang 14 April hingga 5 Mei 2024.

Mereka akan digodok untuk mengikuti kejuaraan sepak bola Piala AFC U17 wanita yang dijadwalkan bergulir di Bali, 6-19 Mei 2024.

Mengutip laman pssi.org, sebelumnya TC dan seleksi sudah dilakukan di Jakarta, yang terbagi dalam dua gelombang. Gelombang pertama 25 hingga 27 Maret 2024, kemudian gelombang kedua di tanggal 29 hingga 31 Maret 2024.

Pelatih tim U17 wanita Satoru Mochizuki mengungkapkan, selama seminggu ini dia ingin para pemainnya paham betul taktik permainan dalam sepak bola.

“Seminggu ini materinya adalah memberikan pemahaman dalam menyerang, bertahan dan transisi,” kata dia dikutip dari pssi.org, Selasa, 16 April 2024.

Dia juga mengatakan bahwa tidak mudah dalam mencari pemain sebelum TC.

“Sangat senang akhirnya dapat menyelesaikan dua gelombang seleksi tim U17 wanita Indonesia. Saya melihat semangat dan kerja keras pemain dengan baik,” katanya.

Pelatih asal Jepang tersebut menambahkan bahwa dirinya sudah memiliki sejumlah kriteria yang bakal jadi dasar penetapan pemain.

Baca Juga:  Link Live Score Indonesia Vs China, Final BWF World Junior Mixed Team Championships 2023

Dirinya mencari pemain yang memiliki berbagai keunggulan. Pemain yang punya kelebihan dalam ketrampilan (skill) tertentu.

Misalnya, kata dia, kecepatan. Lalu tinggi dan besar serta sundulannya bagus. Pemain yang bisa mengumpan dan operan bagus.

“Juga memiliki komunikasi yang bagus serta bisa menghidupkan atmosfer pertandingan sehingga bisa menggerakkan dan menghidupkan tim. Saya ingin pemain seperti itu agar bisa menjadi pemain top dunia. Tapi itu semua masih sangat jauh karena mereka masih di bawah 17 tahun. Jadi pastinya butuh waktu,” jelasnya.

“Yang penting semuanya mau bertarung di lapangan, berjuang keras. Itu penting. Masih banyak bagian yang kurang di tim ini. Untuk itu, saya berharap tim ini bisa meningkat kemampuannya,” tambah pelatih berusia 59 tahun tersebut.

Selain TC, tim juga akan menjalani beberapa rangkaian uji coba di tanggal 20, 23, 24, 30 April dan 1 Mei 2024.

Berikut ini daftar nama pemain Tim U17 Wanita TC Bali Piala AFC U17:

Halaman: 1 2

Iklan