Bawa Ambisi Bangkit, Dewa United Yakin Tumbangkan Bali United

Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink optimis meraih hasil positif dalam laga melawan PSM Makassar./Foto: dewaunited.com.

Jakarta, landbank.co.id – Pekan ke-11 BRI Liga 1 musim 2024/2025 akan mempertemukan duel sengit antara Dewa United dan Bali United.

Laga Dewa United vs Bali United ini akan digelar di Stadion Pakansari pada Sabtu, 23 November 2024, pukul 19.00 WIB.

Bacaan Lainnya

Jalannya pertandingan antara Dewa United dan Bali United bisa disaksikan melalui siaran langsung di Indosiar dan layanan live streaming Vidio yang tersemat di akhir tulisan ini.

Pada kesempatan ini, Dewa United sedang berusaha bangkit dari performa inkonsisten.

Jika menilik pertandingan, tim asuhan Jan Olde Riekerink hanya mencatat satu kemenangan. Terkini mereka tumbang saat menghadapi Borneo FC pada 2 November 2024 lalu dengan skor 0-1.

Meski demikian, pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink optimis merih kemenang dalam laga menghadapi Bali United.

“Persiapan kami cukup bagus. Beruntung tidak ada pemain yang cedera dan siap bertanding melawan Bali United,” kata Jan Olde Riekerink seperti dikutip dari laman ligaindonesiabaru Sabtu, 23November 2024.

“Musim lalu kita finis di peringkat kelima, jadi kalau mau kembali ke trek dan tujuan tercapai, kita harus kembali ke jalur kemenangan,” lanjut Jan Olde Riekerink.

Pos terkait