Jakarta, landbank.co.id– Aston Inn Lumajang, Jawa Timur ditargetkan mulai beroperasi pada Desember 2024. Kini, hotel berkapasitas 97 kamar itu mulai dibangun.
Aston Inn Lumajang adalah hotel pertama dari PT Royal Sejahtera Bersama, sekaligus merupakan hotel chain pertama di Lumajang.
Kelak, Aston Inn dilengkapi fasilitas ballroom dengan kapasitas yang dapat mengakomodasi 489 tamu.
“Pengembangan ini sepenuhnya sesuai dengan misi kami untuk melampaui harapan tamu sambil mendukung pemilik hotel dalam merancang, menciptakan, dan mengoperasikan properti ‘terbaik di kelasnya yang bisa mereka banggakan,” papar John Flood, Presiden dan CEO Archipelago International dalam siaran pers, Selasa, 26 September 2023.
Hotel ini dibangun di atas tanah 1.350 m2, dengan 97 kamar, dan berketinggian 8 lantai.
Sejumlah fasilitas akan melengkapi penginapan tersebut di antaranya ballroom dengan kapasitas yang dapat mengakomodasi 489 tamu. Lalu, 3 meeting room dan restoran.
Penginapan ini menawarkan 6 tipe kamar yaitu Superior, Family, Deluxe, Deluxe Premier, Junior Suite, dan Suite. Setiap kamar akan dirancang dengan seksama untuk memenuhi kebutuhan beragam para wisatawan, memberikan tempat menginap yang menenangkan.
“Saat kita memulai perjalanan yang menarik ini, kami berharap untuk menetapkan standar keunggulan baru dalam industri perhotelan. Aston Inn Lumajang akan menjadi bukti dedikasi kami dalam memberikan layanan kelas dunia dan berkontribusi pada pertumbuhan pariwisata lokal. Kami sangat menanti hari ketika kami dapat membuka pintu kami kepada para tamu, mengundang mereka untuk merasakan pesona yang istimewa dari properti yang luar biasa ini,” kata John Flood.
Pembangunan hotel ini dimulai pada 22 September 2023.
(*)