Landbank.co.id
Beranda Gaya Hidup 10 Laga Hiasi Jadwal Pegadaian Liga 2 Hari Ini, Semen Padang Vs Persiraja: Cek Link Nonton

10 Laga Hiasi Jadwal Pegadaian Liga 2 Hari Ini, Semen Padang Vs Persiraja: Cek Link Nonton

Sebanyak 10 laga menghiasi jadwal babak 12 besar kompetisi sepak bola Pegadaian Liga 2 musim 2023/2024, Sabtu, 3 Februari 2024/foto: ligaindonesiabaru.com

Jakarta, landbank.co.id- Sebanyak 10 laga menghiasi jadwal babak 12 besar kompetisi sepak bola Pegadaian Liga 2 musim 2023/2024, Sabtu, 3 Februari 2024.

Dua pertandingan Pegadaian Liga 2 hari ini disiarkan secara langsung via streaming Vidio. Link nonton tertera di akhir tulisan ini.

Pertandingan sengit diprediksi terjadi dalam laga hari ini. Sejumlah pertarungan bermakna penting untuk menentukan langkah menuju semi final Pegadaian Liga 2.

Salah satu laga itu adalah pertemuan antara tim sepak bola Semen Padang vs Persiraja.

Duel Semen Padang vs Persiraja itu dijadwalkan berlangsung di Stadion H Agus Salim, Padang, sedangkan kick off  pukul 15.00 WIB.

Mengutip laman ligaindonesiabaru.com, saat ini, Semen Padang ada di peringkat kedua klasemen Grup X dengan membungkus 7 poin dari 5 laga.

Sang lawan, Persiraja Banda Aceh memuncaki klasemen Grup X membungkus 9 poin dari 5 pertandingan yang telah dilalui.

Sinyal untuk meraih kemenangan dikirim oleh kedua kesebelasan ini. Sekalipun berada di puncak klasemen, Persiraja Banda Aceh mempersiapkan diri untuk memetik hasil maksimal dari laga terakhir ini.

“Kami dari Persiraja sudah siap, kami mohon doa dari masyarakat Aceh agar bisa meraih hasil maksimal. Kami juga ingin memberi tontonan yang baik untuk masyarakat Padang. Kesiapan kita, sudah siap. Kita datang lebih awal ke Padang. Mudah-mudahan anak-anak mampu menjalankan game plan pelatih pada laga besok [hari ini],” kata Pelatih kepala Persiraja Banda Aceh, Achmad Zulkifli dikutip ligaindonesiabaru.com, Sabtu, 3 Februari 2024.

Baca Juga:  Laga Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong Tayang Dimana? Cek Link Nontonya di Sini

Pemain Persiraja Banda Aceh, Ramadhan, menyampaikan tekad timnya untuk meraih kemenangan. “Kami sudah mempersiapkan tim, sejak empat hari yang lalu,” kata Ramadhan.

Sementara itu, pelatih kepala Semen Padang, Delfiadri mengaku optimistis pemainnya bakal memberikan hasil terbaik di laga penentuan nanti.

“Laga lawan Persiraja adalah laga penentuan bagi kita tim Semen Padang. Laga hidup-mati kita untuk melangkah ke babak selanjutnya,” kata Delfiadri dikutip ligaindonesiabaru.com, Sabtu, 3 Februari 2024.

Delfiadri menuturkan, pertandingan melawan Persiraja Banda Aceh adalah laga final bagi tim Semen Padang.

“Tidak ada kata lain selain hasil kemenangan untuk pertandingan lawan Persiraja nanti,”tegasnya.

 

Berikut ini jadwal pertandingan Liga 2, Sabtu 3 Februari 2024;

Halaman: 1 2

Iklan