Metland Hotel Cirebon Cetak Momentum Berbagi

Metland Hotel Cirebon, Jawa Barat mengaku terus mengusung kepedulian kepada masyarakat sekitar tempat hotel itu berdiri dan beroperasi/foto: metland

Berlokasi strategis di Kota Cirebon, hotel ini memiliki akses yang mudah ke pusat kota, kawasan bisnis, serta berbagai destinasi wisata dan fasilitas umum, sehingga menjadi pilihan akomodasi yang sesuai untuk kebutuhan perjalanan bisnis maupun rekreasi.

Metland Hotel Cirebon memiliki 98 kamar yang dilengkapi dengan empat ruang pertemuan, serta area outdoor unggulan Umah Kebon yang dirancang untuk penyelenggaraan berbagai acara luar ruang.

Bacaan Lainnya

Fasilitas tersebut mampu mengakomodasi beragam kebutuhan, mulai dari kegiatan bisnis, rapat, hingga acara sosial.

 

Bisnis Hotel

Sementara itu, PT Metropolitan Land Tbk terus membukukan peningkatan pendapatan dari bisnis hotel yang digeluti emiten properti berkode saham MTLA di Bursa Efek Indonesia itu.

Merujuk laporan keuangan Perseroan, pendapatan Metland dari bisnis hotel sudah jauh melampaui titik terendah saat dunia, termasuk Indonesia didera pandemi Covid-19 pada 2021.

Baca juga: Metland Punya Tiga Peluru Baru

Torehan bisnis hotel Metland tercermin dari raihan periode Januari-September dalam rentang 2021 hingga 2025.

Saat Indonesia dilanda pandemi Covid-19, pendapatan hotel Metland tercatat sebesar Rp47,63 miliar per akhir September 2021.

Namun, Metland mampu mendongkrak pendapatan hotel hampir dua kali lipat pada periode sama 2022, yakni melonjak ke level Rp82,92 miliar.

Peningkatan pendapatan dari bisnis hotel juga terus ditorehkan oleh Metland untuk periode yang sama dalam tiga tahun kemudian.

Pada 2023, naik menjadi Rp100,83 miliar. Lalu, naik kembali pada 2024 ke level Rp106,50 miliar dan relatif stabil pada periode sama 2025, yakni Rp106,50 miliar.

Khusus sepanjang Januari-September 2025, bisnis hotel menyumbang sekitar 9 persen terhadap total pendapatan Metland yang menyentuh Rp1,13 triliun.

Baca juga: Tradisi Bagi Dividen Metland Terus Berjalan

Hingga tahun 2025, Metland memiliki tujuh hotel, yakni Horison Ultima Bekasi dan Metland Hotel Bekasi & Plaza Tambun.

Lalu, Horison Ultima Seminyak Bali, Metland Hotel Cirebon, Metland Smara Kertajati, dan Metland Venya Ubud.

(*)

Pos terkait