Landbank.co.id
Beranda Gaya Hidup Link Nonton Laga Penting Bali United Vs Persis Solo, BRI Liga 1 Hari Ini

Link Nonton Laga Penting Bali United Vs Persis Solo, BRI Liga 1 Hari Ini

Jadwal pekan ke-26 kompetisi sepak bola BRI Liga 1 akan memertemukan Bali United vs Persis Solo, Kamis, 29 Februari 2024. Tampak pemain Bali United FC tengah berlatih/foto: akun X BaliUtd

Jakarta, landbank.co.id- Jadwal pekan ke-26 kompetisi sepak bola BRI Liga 1 akan memertemukan Bali United vs Persis Solo, Kamis, 29 Februari 2024.

Pertemuan Bali United vs Persis Solo akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, sedangkan kick off BRI Liga 1 pukul 19.00 WIB.

Duel Bali United vs Persis Solo disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan dapat disaksikan via streaming Vidio. Link nonton BRI Liga 1 ini tersemat di akhir tulisan.

Laman ligaindonesiabaru.com menulis, laga melawan Persis Solo merupakan salah satu pertandingan krusial Bali United FC untuk menentukan posisinya di klasemen sementara Liga 1. Jika, menang akan tetap berada di empat besar, sebaliknya kalau kalah akan terlempar dari posisi empat besar.

Saat ini, Bali United berada di posisi keempat ditempel ketat Madura United yang berada di posisi ke-5 dengan perolehan poin yang sama yaitu 42 poin dan selisih gol.

Baca Juga:  Juara Bertahan Proliga Ditunggu Para Penantang Hari Ini, Cek Link Nonton

Sedangkan Persis Solo berada di posisi ke-12 dengan perolehan 32 poin klasemen sementara.

Menurut pelatih Bali United FC Stefano Cugurra, dari sisi fisik pemainnya dalam kondisi yang baik dan tanpa ada masalah untuk memenuhi target meraih poin maksimal.

“Saya pikir harus fokus pertandingan ke pertandingan termasuk pertandingan penting lawan Persis Solo,” kata Stefano Cugurra dikutip ligaindonesiabaru.com, Kamis, 29 Februari 2024.

Sementara itu, pelatih Persis Solo, Milomir Seslija memberikan perhatian khusus terhadap kedalaman skuat yang dimiliki tim lawan yang berjuluk Laskar Serdadu Tridatu.

“Jika kita ingin mendapatkan hasil terbaik melawan Bali United, kita harus memberikan penampilan terbaik pada pertandingan nanti,” kata Milomir Seslija dikutip ligaindonesiabaru.com, Rabu, 28 Februari 2024.

Halaman: 1 2

Iklan