Jakarta, landbank.co.id- Aura untuk memetik kemenangan mencuat dalam putaran pertam seri ketiga Proliga 2025 yang bergulir mulai Jumat, 17 Januari 2025.
Para pecinta bola voli dapat menyaksikan Proliga 2025 melalui link live streaming Vidio yang tersemat di akhir tulisan ini.
Jadwal Proliga 2025 hari ini mencantumkan tiga pertandingan. Salah satunya adalah duel tim putri Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Electric PLN.
Pelatih kepala Jakarta Electric PLN, Chamnan Dokmai mengatakan bahwa seluruh pemainnya saat ini sudah dalam kondisi terbaik untuk melakoni dua pertandingan tersebut.
Kendati demikian, dia tetap meminta pemainnya mewaspadai ketatnya atmosfer kompetisi pada musim ini.
“Tidak boleh lengah dan meremehkan lawan, semua pertandingan sangat penting dan harus dimenangkan,”ujar dia dilansir Antara.
Terkait tampil all out dalam setiap pertandingan, asisten pelatih Jakarta Lavani Livin Transmedia, Erwin Rusni pernah mengatakan hal senada.
Dia menegaskan bahwa pelatih Jakarta Lavani, Nicolas Ernesto tetap menginstrusikan para pemain untuk bermain maksimal dan tidak menganggap remeh lawan ketika menghadapi Surabaya Samator, Minggu, 12 Januari 2025.
“Tetap harus all out, walaupun lawan sedikit di bawah kita,” tutur Rusni dikutip dari Antara.
Berikut ini jadwal Proliga 2025 Jumat, 17 Januari 2025;