Site icon Landbank.co.id

Lima Wakil Indonesia Lolos ke Perempat Final Srilanka International Challenge 2024, Cek Link Live Score

Lima wakil Indonesia lolos ke perempat final kejuaraan bulu tangkis Srilanka International Challenge 2024 (SIC 2024), Jumat, 9 Februari 2024/foto: pbsi.id

Jakarta, landbank.co.id– Lima wakil Indonesia lolos ke perempat final kejuaraan bulu tangkis Srilanka International Challenge 2024 (SIC 2024), Jumat, 9 Februari 2024.

Dua wakil Indonesia itu harus saling berhadapan dalam Srilanka International Challenge 2024, yakni di nomor tunggal putri.

Duel derby Indonesia itu mempertemukan Ruzana vs Kyla Legiana Agatha. Ruzana adalah unggulan keenam Srilanka International Challenge 2024, sedangkan Kyla nonunggulan.

Duel Ruzana vs Kyla dan laga perempat final SIC 2024 lainnya dapat diikuti melalui link live score yang tertera di akhir tulisan ini.

Mengutip bwf.tournamentsoftware.com, ganda putra Indonesia, Rahmat Hidayat/ Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Yeremia/Rahmat) tampil di perempat final SIC 2024.

Pasangan baru ini maju ke perempat final usai mengalahkan wakil India, Bhargav Ram Arigela/Viswa Tej Gobburu (Arigela/Gobburu) lewat dua set, 21-19, 21-17.

Yeremia/Rahmat pertamakali diturunkan di Thailand Masters 2024, 30 Januari-4 Februari 2024.

Langkah pasangan ini terhenti di babak 16 besar. Lawan yang berhasil mengalahkan adalah He Ji Ting/Ren Xiang Yu (He/Ren), China lewat duel dua set, 21-16, 21-13.

He/Ren yang merupakan unggulan kelima Thailand Masters 2024 akhirnya menjadi juara setelah di final mengandaskan wakil tuan rumah, Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul (Sukphun/Teeraratsakul), 16-21, 21-14, 21-13.

 

Berikut ini wakil Indonesia di perempat final SIC 2024, pertandingan mulai pukul 15.30 WIB;

1). Muhammad Fachrikar/Alweyn Jantje Putra Mainaky vs Byan Jeremi Goonting/M Fazriq Mohamad Razif, Malaysia (ganda putra)

2). Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Pongsakorn Thongkham/Wongsathorn Thongkham, Thailand (ganda putra)

3). Aisyah Sativa Fatetani vs Thamonwan Nitthittikrai, Thailand (tunggal putri)

4). Ruzana vs Kyla Legiana Agatha (tunggal putri)

 

SIC 2024 bertanjuk lengkap Li Ning Srilanka International Challenge 2024 dan berlangsung di District Sport Complex, Galle, Srilanka.

Jadwal perempat final Srilanka International Challenge 2024, Jumat, 9 Februari 2024/foto: capture bwf.tournamentsoftware.com

Turnamen bulu tangkis yang berlangsung sepanjang 5-11 Februari 2024 itu masuk dalam kategori International Challenge besutan Badminton World Federation (BWF).

Penyelenggara SIC 2024 menyediakan hadiah uang total US$15.000 atau sekitar Rp225 juta dengan asumsi kurs Rp15.000 per dolar Amerika Serikat.

Pecinta bulu tangkis dapat mengikuti jalannya perolehan angka pertandingan melalui link live score dengan KLIK DI SINI (bwf.tournamentsoftware.com).

 

(*)

Exit mobile version