Landbank.co.id
Beranda Gaya Hidup Laga Menjaga Posisi di Klasemen, Persik Kediri Vs Madura United, Cek Link Live Streaming BRI Liga 1

Laga Menjaga Posisi di Klasemen, Persik Kediri Vs Madura United, Cek Link Live Streaming BRI Liga 1

Laga Persik Kediri vs Madura United dijadwalkan berlangsung dalam pekan ke-19 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Rabu, 8 November 2023/foto: twitter persikfckkediri

Jakarta, landbank.co.id– Laga Persik Kediri vs Madura United dijadwalkan berlangsung dalam pekan ke-19 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Rabu, 8 November 2023.

Pertarungan Persik Kediri vs Madura United dalam kompetisi BRI Liga 1 akan digelar di stadion Gelora Brawijaya Kediri, sedangkan kick off pukul 15.00 WIB.

Laga BRI Liga 1 antara Persik Kediri vs Madura United ini dapat disaksikan melalui link live streaming vidio.com yang tersemat di halaman kedua artikel ini.

Laga ini akan menjadi pertandingan sengit bagi kedua tim untuk memerebutkan posisi terbaik di klasemen sementara Liga 1.

Persik Kediri berada di urutan 10. Dari 18 pertandingan Persik mampu meraup 23 poin dengan rincian, enam menang, lima seri, dan tujuh kalah.

Persik Kediri mengincar hasil maksimal saat menjamu Madura United FC dalam lanjutan kompetisi BRI I Liga 1. Poin penuh memang dibutuhkan skuad Macan Putih, julukan Persik Kediri untuk terus memperbaiki posisi di klasemen.

Baca Juga:  Link Live Streaming Persis Solo Vs PSIS Semarang, BRI Liga 1 Malam Ini

“Kami memang hanya memiliki waktu sebentar usai laga terakhir dan kami pun hanya fokus recovery serta memperbaiki organisasi permainan jelang laga melawan Madura United, namun yang paling terpenting bermain di kandang sendiri tentu semangat serta spirit untuk menang harus lebih ketimbang tim lawan,” ujar pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide, dilansir persikfc.id.

Sementara itu, Madura united FC berada di urutan yang baik yaitu urutan ke-4 berbekal 31 poin. Posisi itu didulang dari 18 pertandingan terakhir klub yang berjuluk Laskar Sapeh Kerrab dengan rincian, sembilan menang, empat seri, dan lima kalah.

Halaman: 1 2

Iklan