Sementara itu, tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie berhadapan dengan Su Li Yang, Taiwan di babak 16 besar.
Bermain cukup apik di set pertama, Jonatan Christie alias Jojo mampu membungkus kemenangan dengan skor 21-16.
Memasuki set kedua, pertandingan berjalan dengan skema saling serang. Upaya Su Li Yang untuk merebut kemenangan masih menghadapi situasi sulit. Skor kedua Jojo unggul 21-11.
Hasil kemenangan itu membawa Jonatan Christie bertemu Lin Chun Yi, juga dari Taiwan di perempat final India Open 2025.
Duel Jonatan Christie vs Lin Chun Yi akan membuat perempat final India Open kali ini dihiasi oleh dua wakil Indonesia.
India Open kali ini bertajuk lengkap Yonex-Sunrise India Open 2025 dan berlangsung di New Delhi, India sepanjang 14-19 Januari 2025.
Turnamen badminton besutan Badminton World Federation (BWF) ini merupakan rangkaian HSBC BWF World Tour dengan kategori Super 750.
Penyelenggara menyediakan hadiah uang (prize money) total US$950 ribu atau sekitar Rp14,25 miliar dengan asumsi kurs Rp15 ribu per dolar Amerika Serikat.
Pecinta bulu tangkis dapat menyaksikan secara langsung jalannya India Open tahun ini dengan mengklik link live streaming Vidio.
Catatan; badminton lovers diminta berlangganan terlebih dahulu untuk menyaksikan secara penuh sajian platform digital Vidio.
(*)