Landbank.co.id
Beranda Pasar Modal Anak Usaha INPP Raih Pinjaman dari Bank Woori Saudara

Anak Usaha INPP Raih Pinjaman dari Bank Woori Saudara

PT Rifai Maju Properti (RMP), anak usaha PT Indonesian Paradise Property Tbk (INPP) meraih pinjaman Rp250 miliar dari Bank Woori Saudara/foto: indonesian paradise property

Per akhir Juni 2024, pendapatan INPP tumbuh sebesar 4 persen, mencapai Rp556 miliar dari Rp538 miliar.

Sektor perhotelan menjadi kontributor pendapatan terbesar dengan Rp255 miliar, diikuti oleh segmen komersial sebesar Rp239 miliar dan penjualan properti sebesar Rp62 miliar.

Sebagai pengakuan atas kesehatan finansial dan efektifnya strategi bisnis INPP, Pefindo telah memberikan peringkat idA- dengan prospek stabil kepada Paradise Indonesia.

Peringkat ini mencerminkan posisi pasar yang kuat, kualitas aset yang tinggi, dan jaringan hotel yang luas, yang sangat penting untuk aksi korporasi yang direncanakan, termasuk penerbitan obligasi yang akan datang untuk mendukung pengembangan properti Perusahaan.

Baca Juga:  Plaza Indonesia Realty (PLIN) Bagi Dividen Interim Rp272 Miliar, Catat Tanggalnya

 

(*)

Halaman: 1 2

Iklan