Ambisi Persita dan Madura United untuk Bangkit

Persita Tangerang akan menghadapi Madura United pada pekan ke-20 BRI Liga 1 2024/2025 pada Jumat, 24 Januari 2025./Foto: Dok. Persita Tangerang.

Jakarta, landbank.co.id – Pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2024/2025 mempertemukan duel antara Persita Tangerang dan Madura United yang akan digelar pada Jumat, 24 Januari 2025.

Duel Persita Tangerang vs Madura United ini dijadwalkan kick-off pukul 19.00 WIB di Stadion Pakansari, Bogor.

Bacaan Lainnya

Nantinya laga Persita vs Madura United bakal disiarkan secara langsung melalui layanan live streaming yang bisa diakses melalui artikel ini.

Baca Juga: Duel Arema FC vs Persib, Tekad Maung Bandung Kembali ke Jalur Positif

Namun, ada kabar penting terkait laga ini, yaitu pertandingan antara Persita Tangerang dan Madura United akan digelar tanpa penonton.

Meskipun alasan penggelaran tanpa penonton belum diumumkan secara resmi, pihak Persita Tangerang melalui media sosial mereka telah mengumumkan hal tersebut.

Dalam unggahannya pada Rabu, 22 Januari 2025 Persita menginformasikan, bahwa laga tanpa penonton itu merupakan langkah yang diambil oleh pihak penyelenggara guna melancarkan jalannya pertandingan serta keamaan para pemain.

“Dengan anjuran dan arahan dari pihak keamanan setempat, pertandingan pekan ke-20 antara Persita dan Madura United di Stadion Pakansari akan digelar tanpa kehadiran penonton.” tulis persita dalam unggahan instagramnya.

Baca Juga: Persaingan Masih Ketat di Tim Putri Proliga 2025

Lebih lanjut, Persita meminta kepada suporter setianya, yang dikenal dengan julukan Pendekar Cisadane, untuk mematuhi peraturan yang berlaku dan tetap mendukung tim dari rumah.

“Ayo Persita Fans, kita taati peraturan yang berlaku dan dukung perjuangan Pendekar Cisadane dari rumah,” ujar Persita dalam unggahannya.

Pos terkait