Jakarta, landbank.co.id– Kejuaraan bulu tangkis prestisius sekaligus berhadiah jumbo, BWF World Tour Finals 2024 segera bergulir mulai 11 Desember 2024.

Dalam BWF World Tour Finals 2024, total hadiah uang yang disediakan sebesar US$2,5 juta atau sekitar Rp37,5 miliar dengan kurs Rp15 ribu per dolar Amerika Serikat. Fantastis.

Sang juara BWF World Tour Finals 2024 praktis pundi-pundinya bakal menggelumbung.

Maklum, tahun 2023 , seorang juara untuk nomor tunggal mengantongi hadiah US$200 ribu alias sekitar Rp3 miliar.

Di nomor tunggal, untuk pemain yang mampu sampai ke semifinal saja menyabet hadiah US$50 ribu alias setara dengan sedikitnya Rp750 juta. Luar biasa.

Bagi juara di nomor ganda didapuk hadiah US$210 ribu, sedangkan mereka yang masuk level semifinal membawa pulang uang sebesar US$50 ribu.

Sebelum tahun 2023, total hadiah uang yang diperebutkan sebesar US$1,5 juta alias Rp22,5 miliar.

Salah satu pebulu tangkis yang meraup hadiah paling banyak sepanjang lima tahun terakhir, 2019-2023 adalah tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen.

Dalam rentang waktu itu, Viktor Axelsen menjadi juara berturut-turut, yakni 2021-2023.

Sontak, pundi-pundi pemain kelahiran Odense, Denmark itu bertambah US$440 ribu alias sekitar Rp6,60 miliar. Dahsyat.

Tahun 2024, Viktor Axelsen tidak bisa tampil di BWF World Tour Finals karena cedera di kaki.

“Sayangnya saya tidak dapat berpartisipasi dalam HSBC World Tour Finals bulan Desember ini. Saya sedang mengalami cedera pada kaki kiri saya, yang menyebabkan banyak masalah bagi saya dan saya telah disarankan untuk segera mengatasinya guna menghindari masalah jangka panjang,” cuit pria yang akrab disapa Viggo itu via akun X @ViktorAxelsen Selasa, 3 Desember 2024 atau sepekan jelang turnamen bergulir.

Badminton World Federation (BWF) sontak memasukan Li Shi Feng, China untuk menggantikan satu tempat yang kosong setelah sang juara bertahan menarik diri.