Mengintip Emiten Properti Paling Cuan, Ada yang Raup Rp18 Triliun
Jakarta, landbank.co.id– Secara total, para emiten properti yang melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) tercatat masih mengantongi cuan alias laba bersih.
Dari 74 emiten yang telah mengirimkan laporan keuangan terlihat bahwa laba bersih mereka menyentuh Rp29,54 triliun selama periode Januari-September 2024.
Cuan para pengembang properti itu melambung bila dibandingkan dengan periode Januari-September 2023 yang masih bertengger di posisi Rp10,94 triliun.
Pemuncak daftar lima emiten properti peraih laba bersih di atas Rp1 triliun sepanjang Januari-September 2024 diduduki oleh PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR).
Mengutip laporan keuangan PT Lippo Karawaci Tbk terlihat bahwa per akhir September 2024, laba bersih LPKR sebesar Rp18,7i triliun.
Laba bersih yang dicetak LPKR itu setara dengan sekitar 63 persen dari total yang dikantongi para emiten properti per akhir September 2024.
Di posisi kedua peraih cuan tergede adalah PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE).
Laba bersih BSDE tercatat sebesar Rp2,70 triliun sepanjang sembilan bulan 2024. (lihat grafis di halaman dua)