Jakarta, landbank.co.id– Timnas voli putra Indonesia akan berlaga menghadapi Vietnam dalam pertandingan putaran kedua SEA V League 2024, Sabtu, 24 Agustus 2024.
Duel Vietnam vs Indonesia dalam kompetisi voli putra SEA V League 2024 akan berlangsung di GOR UNY, Yogyakarta mulai pukul 16.00 WIB.
Pertandingan SEA V League 2024 antara Vietnam vs Indonesia dapat disaksikan via link live streaming Vidio yang tercantum di penghujung artikel ini.
Indonesia menorehkan kemenangan saat melakoni pertandingan pertama di putaran kedua kali ini.
Tim Merah Putih menang atas Filipina dengan skor 3-0 (26-24, 25-11, 25-15), Jumat, 23 Agustus 2024.
Sementara itu, pada hari yang sama, Vietnam harus menderita kekalahan dari Thailand dalam laga perdana putaran kedua dengan skor telak 0-3 (22-25, 22-25, 20-25).
Hari ini juga digelar pertandingan antara Filipina vs Thailand. Pertandingan dimulai pukul 19.00 WIB.
Turnamen bola voli putra SEA V League 2024 diikuti oleh empat negara, yakni Indonesia, Thailand, Vietnam, dan Filipina.
Kejuaraan bergengsi di Asia Tenggara ini akan berlangsung dalam dua putaran. Pertama, di Manila pada 16-18 Agustus 2024.
Lalu, putaran kedua berlangsung di Yogyakarta, Indonesia sepanjang 23-25 Agustus 2024.
Pecinta bola voli dapat menyaksikan pertandingan SEA V League melaluli link live streaming Vidio.
Catatan; untuk menyaksikan secara maksimal platform Vidio, konsumen dipersilakan berlangganan terlebih dahulu.
(*)