Taman Margasatwa Ragunan Bakal Kebanjiran Pengunjung

Saat musim Lebaran, jumlah kunjungan wisatawan ke Taman Margasatwa Ragunan dalam satu pekan diperkirakan mencapai 600 ribu orang/foto: kemenpar

Oleh karena itu, dalam kesempatan ini Widiyanti mengimbau agar wisatawan dan para stakeholder terkait bisa memperkuat kolaborasi untuk menjaga kebersihan dan ketertiban di Taman Margasatwa Ragunan dan destinasi-destinasi wisata lainnya di Indonesia. Sehingga momentum libur Idulfitri bisa memberikan dampak positif terhadap pariwisata Indonesia tahun 2025.

“Kami berharap momentum lebaran dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh seluruh stakeholder di sektor pariwisata termasuk para pelaku usaha pengelola destinasi wisata. Mari kita bersama berkolaborasi mewujudkan periode libur lebaran yang tenang dan menyenangkan,” ujar Widiyanti.

Bacaan Lainnya

Dalam peninjauan ini, Menteri Widiyanti didampingi Deputi Bidang Pemasaran Kementerian Pariwisata, Ni Made Ayu Marthini; Staf Ahli Menteri Pariwisata Manajemen Krisis, Fadjar Hutomo; Asisten Deputi Pemasaran Pariwisata Nusantara Kementerian Pariwisata, Erwita Dianti; dan Asisten Deputi Pengembangan Amenitas dan Aksesibilitas Pariwisata Wilayah I Kementerian Pariwisata; Bambang Cahyo Murdoko.

 

(*)

Pos terkait