Setelah 100, Bulan Depan Ada Asa 1.000 MBR Punya Rumah

Upaya mewujudkan masyarakat  berpenghasilan rendah (MBR) untuk memiliki rumah pertama terus bergulir di Jawa Barat/foto: pkp

Direktur Utama BJB, Yusuf Saadudin mengaku siap bekerja keras untuk mensukseskan Program Tiga Juta Rumah.

Adanya KPR FLPP dinilai mampu mendorong lebih banyak masyarakat yang ingin memiliki rumah layak huni.

Bacaan Lainnya

“Semoga dengan KPR FLPP yang disalurkan Bank BJB bisa menjadi kebanggaan untuk memiliki rumah yang layak yang diharapkan selama ini,” kata dia.

Sementara itu, Komisioner BP Tapera, Heru Pudyo Nugroho menerangkan, FLPP merupakan bantuan pembiayaan perumahan yang disiapkan oleh pemerintah bagi MBR yang belum memiliki rumah pertama.

Baca juga: Selain MBG, Program Tiga Juta Rumah dapat Tumbuhkan Ekonomi

Penyediaan rumah subsidi melalui KPR Sejahtera FLPP juga menjadi salah satu program strategis pemerintahan Presiden Prabowo Subianto saat ini yakni Program Tiga Juta Rumah.

Heru menerangkan, hingga 13 Juli 2025, pihaknya telah menyalurkan dana bantuan FLPP sebesar Rp15,73 triliun untuk 126.932 rumah.

“Provinsi Jawa Barat masih menempati urutan pertama dalam kontribusi penyaluran FLPP tahun ini, yakni 29.856 unit rumah subsidi senilai Rp3,73 triliun. Ini menunjukkan masih banyak MBR di Provinsi Jawa Barat perlu difasilitasi dalam pemenuhan  hunian yang layak dan terjangkau,” ujar Heru.

 

(*)

Pos terkait