Jakarta, landbank.co.id – Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti kembali menjalani turnamen bulu tangkis BWF World Tour 2025.
Orleans Masters 2025 menandai kembalinya mantan ganda putri nomor satu Indonesia itu setelah pemulihan cedera yang dijalani Apriyani.
Turnamen berhadiah total 240.000 dolar AS atau sekitar Rp3,9 miliar ini akan digelar di Palais Des Sports, Orleans, Prancis mulai Selasa, 4 Maret 2025 hingga Minggu, 9 Maret 2025.
Baca Juga: Hasil Drawing Perempat Final Piala FA 2024/2025, Man United Tersingkir di 16 Besar
Di Prancis, Apriyani/Fadia akan langsung berlaga di babak utama. Mereka akan menantang ganda putri China Taipei, Sung Shuo Yun/Yu Chien Hui, di babak 32 besar.
Selain Apriyani/Fadia, Indonesia menurunkan satu ganda putri lainnya, yaitu Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose.
Meilysa/Rachel akan menghadapi unggulan ketiga turnamen, Laksika Kanlaha/Phataimas Muenwong
Di nomor tunggal putra dan tunggal putri, Indonesia hanya menurunkan masing-masing satu pemain.
Alwi Farhan akan merangkak dari babak kualifikasi tunggal putra. Begitu pun pemain tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi.
Berikut ini hasil drawing dan jadwal pemain Indonesia di Orleans Masters 2025
Tunggal Putra
Babak 16 Besar Kualifikasi
- Alwi Farhan (Indonesia) vs Rithvik Sanjeevi Kumar (India)
Tunggal Putri
Babak 16 Besar Kualifikasi
- Isharani Baruah (India) vs Komang Ayu Cahya Dewi (Indonesia)
Ganda Putra
(Tidak ada wakil)
Ganda Putri
Babak Utama 32 Besar
- Sung Shuo Yun/Yu Chien Hui (Taiwan) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia)
- Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose (Indonesia) vs Laksika Kanlaha/Phataimas Muenwong (Thailand)
Ganda Campuran
Babak Kualifikasi
- Liu Kuang Heng/Jheng Yu Chieh (Taiwan) vs Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata (Indonesia)
Babak Utama 32 Besar
- Ki Dong Ju/Jeong Na Eun (Korea Selatan) vs Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia)
- Wu Hsuan Yi/Yang Chu Yun (Taiwan) vs Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu (Indonesia)
- Alexander Dunn/Julie Macpherson (Skotlandia) vs Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah (Indonesia)
- Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil (Indonesia) vs ganda campuran yang lolos kualifikasi.
Bagi Anda yang ingin menyaksikan jalannya pertandingan Orleans Masters 2025, para pecinta bulutangkis di Tanah Air bisa menggunakan link live streaming di bawah ini.
KLIK DI SINI (BWF TV).
Selain itu, pertandingan juga dapat disaksikan optimal platform digital Vidio, namun sebelumnya harus berlangganan terlebih dahulu. KLIK DI SINI.
(*)