Diskusi ini dipandu langsung oleh Najwa Shihab selaku moderator, menghadirkan pembicara dari berbagai sektor.
Sesi pertama diisi oleh Maria Nunik Sumartini (Ditjen PKH), Febby (Perwakilan BULOG), dan Tubagus Syailendra (CEO & Co-Founder Chickin Indonesia). Mereka menyoroti pentingnya inovasi dan digitalisasi dalam memperkuat rantai pasok pangan nasional.
Sesi kedua menghadirkan tokoh nasional seperti Yandri Susanto (Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi), Widiastuti (Deputi Kemenko Perekonomian), Prof. Dr. Arif Satria (Rektor IPB University), serta Dian Novita (Ketua Umum Perempuan Tani HKTI). Mereka membahas strategi kebijakan menuju sistem pangan yang mandiri dan berkelanjutan.
Selain itu, berbagai kegiatan pendukung seperti IPB Stakeholder Forum, Seminar Outlook GPMT, Business Matching, serta panel diskusi “Smart & Sustainable Poultry” turut memperkaya agenda pameran.
Penyelenggaraan NLPE 2025 menjadi bagian dari sinergi lima pameran industri berskala besar, yakni IndoBuildTech (IBT) Expo Part 2, GAFA (Glasstech Asia & Fenestration Asia), Indonesia Sport Facility Expo (ISFEX), serta Indonesia Agriculture Technology Expo (IndoGriTech).
Khusus kolaborasi antara NLPE dan IndoGriTech, keduanya menghadirkan ekosistem pangan yang terintegrasi, menampilkan inovasi teknologi dari sektor pertanian hingga peternakan, menciptakan rantai nilai pangan yang kuat dan berkelanjutan bagi Indonesia.
(*)





