Mengintip Integrasi MLV Teknologi dan Crestron, Smart Office

MLV Teknologi dan Crestron menghadirkan solusi gabungan teknologi kantor cerdas (smart office) dengan sistem audio visual dan keamanan mutakhir/foto: mlvteknologi.com

Jakarta, landbank.co.id– MLV Teknologi dan Crestron menghadirkan solusi lengkap yang menggabungkan teknologi kantor cerdas (smart office) dengan sistem audio-visual dan keamanan mutakhir.

Kombinasi smart office ini memungkinkan kantor modern memiliki ruang kerja yang interaktif, efisien, dan aman. Integrasi yang seamless mendukung komunikasi dan kolaborasi tim secara maksimal.

Bacaan Lainnya

Smart office dari MLV Teknologi berbasis sistem yang menghubungkan perangkat audiovisual, control system, dan teknologi komunikasi.

“Ruang kerja menjadi lebih responsif dengan kontrol terpusat yang mudah diakses, memungkinkan pengaturan cahaya, suhu, hingga perangkat presentasi,” dilansir laman MLV.

Baca juga: Berkenalan dengan Smart Room, Bisa Perintah Pakai Suara

Pengalaman ruang kerja pintar ini mendukung kolaborasi interaktif melalui fitur seperti video wall dan digital signage. Pengguna dapat berkomunikasi dan berbagi informasi lebih cepat tanpa hambatan teknis. Teknologi ini juga meningkatkan produktivitas dengan menghadirkan ruang yang nyaman dan adaptif sesuai kebutuhan pekerjaan.

 

Keunggulan Integrasi

Integrasi audio visual (AV) oleh MLV Teknologi dan Crestron menawarkan kualitas suara dan gambar yang tinggi serta pengoperasian yang intuitif. Sistem AV ini termasuk LED display, video wall, dan perangkat lainnya yang terhubung dalam satu ekosistem.

Keunggulan utama adalah integrasi seamless yang mengurangi gangguan teknis dan memudahkan kontrol.

Teknologi ini mendukung pertemuan virtual dan presentasi dengan kualitas terbaik untuk komunikasi bisnis yang efektif. Sistem ini juga mudah di-upgrade sesuai perkembangan teknologi masa depan.

Baca juga:  Melihat Manfaat Smart Office bagi Karyawan dan Perusahaan

Command Center dan Digital Signage

MLV Teknologi membangun command center modern menggunakan teknologi dari Crestron yang menampilkan pengelolaan data secara real time. Command center ini fleksibel, mampu mengintegrasikan berbagai sumber informasi, dan mendukung pengambilan keputusan cepat.

Digital signage terintegrasi memudahkan penyebaran informasi secara langsung di berbagai area kantor.

Pos terkait