Site icon Landbank.co.id

Junior International Grand Prix 2024 Digelar Perdana Hari Ini, Ada Link Nonton GRATIS di Sini

Potret pebulu tangkis Indonesia dalam turnamen Junior International Grand Prix 2024./Foto: Instagram @pbjayaraya.

Jakarta, landbank.co.id – PB Jaya Raya kembali menggelar turnamen bergengsi yakni Junior Grand Prix. Kali ini di isi ribuan pebulutangkis.

Dalam ajang yang memiliki nama lengkap Yonex Sunrise Pembangunan Jaya Raya Junior International Grand Prix 2024, nantinya bakal dihelat di GOR PB Jaya Raya Bintaro, Tangeran Selatan.

Mengutip laman PB Jaya Raya, rangkaian pertandingan Junior International Grand Prix 2024 ini berlangsung selama lima hari yakni mulai Selasa, 9 Juli 2024 sampai dengaan 14 Juli.

Selain itu, rangkaian pertandingan ajang tersebut dapat disaksikan secara melalui YouTube PB Jaya Raya.

Bagi para badminton lovers yang ingin menyaksikan  jalannya pertandingan tersebut, link live streaming tersemat di akhir tulisan ini.

Pada kesempatan ini, terdapat sekitar 1.027 pemain hadir di sana. Rinciannya adalah 660 pemain lokal dan 367 pemain asing.

Sejumlah pemain asing tersebut berasal dari 16 negara seperti India, Malaysia, Iran, Kanada, Korea, Taiwan, Kolombia, Prancis, Jerman, Hong Kong, Myanmar, Jepang, Singapura, Sri Lanka, Thailand dan Uni Emirat Arab.

Nantinya semua kontigen bakal memperebutkan total hadiah 25.000 dolar AS atau sekitar Rp 374 juta.

Turnamen yang bergulir sejak 2014 ini memainkan tiga kategori umur, yakni U15, U17, dan U19 dengan total mempertandingkan 14 nomor, yang terdiri dari tunggal putra-putri, ganda putra-putri, dan ganda campuran. Khusus untuk ganda campuran hanya memainkan U17 dan U19.

Lantas bagaimana keseruan pertandingan tersebut?

LIVE SCORE : bwfbadminton.com.

LIVE STREAMING: youtube bwftv.

(*)

Sumber: PB Jaya Raya

Exit mobile version