Landbank.co.id
Beranda Gaya Hidup Jadwal Piala Presiden 2024, Persib Bandung dan Borneo FC Tampil Hari Ini

Jadwal Piala Presiden 2024, Persib Bandung dan Borneo FC Tampil Hari Ini

Sebanyak dua pertandingan fase grup Piala Presiden 2024 bakal tersaji hari ini, Kamis, 25 Juli 2024./Foto: Instagram @persib.

Jakarta, landbank.co.id – Sebanyak dua  pertandingan Piala Presiden 2024 akan tersaji hari ini Kamis, 25 Juli 2024. Simak berikut ini jadwalnya.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari laman ligaindonesiabaru.com, kedua rangkaian Piala Presiden 2024 hari ini akan dimulai dengan duel Borneo FC Vs PSM Makassar.

Laga antara Borneo FC Vs PSM Makassar nantinya bakal dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, pukul 15.30 WIB.

Jelang laga menghadapi PSM Makassar pada fase grup kedua ini, Borneo FC sukses menorehkan hasil sempurna. Pasalnya skuad berjuluk Pesut Etam ini datang sebagai pemuncak klasemen sementara Grup A.

Baca Juga:  Butuh Tampil Lepas dan Maksimal, Duel Persikabo Vs Persis Solo: Link Live Streaming BRI Liga 1

Borneo FC saat ini mengoleksi enam poin, disusul Persib dengan tiga poin, lalu Persis Solo, dan PSM Makassar di posisi juru kunci.

Dengan torehan tersebut, Jika menang dalam kontra PSM, tim asuhan Pieter Huistra ini akan lolos sebagai juara grup.

Selain duel Borneo FC Vs PSM Makassar, adapun laga yang menjadi perhatian pecinta sepak bola yaitu Persib Bandung Vs Persis Solo.

Halaman: 1 2

Iklan