Jakarta, landbank.co.id– Pertarungan tim bulu tangkis putri China vs Denmark mengisi jadwal perempat final Uber Cup 2024, Kamis 2 Mei 2024 pukul 08.30 WIB.
Duel China vs Denmark dalam kejuaraan bulu tangkis beregu putri Uber Cup 2024 dapat disaksikan via link live streaming Visionplus dan Vidio yang tercantum di akhir artikel ini.
China lolos ke perempat final Uber Cup 2024 setelah memuncaki Grup A dengan nilai sempurna, tiga kali menang. Seluruh kemenangan diraih dengan skor telak, 5-0.
Di Grup A, tampil sebagai runner up adalah India yang sekaligus membawa tim itu lolos ke perempat final. Di fase grup, India dua kali menang, satu kali kalah.
Lawan China di perempat final, yakni Denmark merupakan runner up Grup D. Denmark tercatat dua kali menang dan satu kali kalah. Kekalahan yang diderita Denmark diterima dari sang juara bertahan, Korea.
Pasukan Korea melumat Denmark dengan skor 5-0, sekaligus membawa tim Negeri Gingseng menjadi juara Grup D.
Tim putri China punya catatan manis di ajang Uber Cup dengan mengantongi 15 kali gelar juara dan 4 kali runner up. Salah satu gelar juara diperoleh dengan mengalahkan Denmark di final Uber Cup 2020.
Sebaliknya, Denmark belum pernah mencicipi gelar juara Uber Cup. Catatan terbaik Denmark adalah 3 kali menjadi runner up.
Kejuaraan beregu putri Uber Cup digelar bersamaan dengan beregu putra, Thomas Cup. Hari ini, Thomas Cup juga menggelar partai perempat final.
Berikut ini jadwal perempat final Thomas dan Uber Cup 2024;
UBER CUP
- China vs Denmark pukul 08.30 WIB
- Jepang vs India pukul 08.30 WIB
THOMAS CUP
- China vs India pukul 16.00 WIB
- Jepang vs Malaysia pukul 16.00 WIB
Kejuaraan badminton beregu putra dan putri Thomas dan Uber Cup 2024 digelar di Chengdu, China sepanjang 27 April-5 Mei 2024.
Untuk beregu putera, yakni Thomas Cup diikuti oleh 16 negara yang dibagi dalam empat pot. Indonesia berada di pot pertama bersama China, Denmark, dan Jepang.
Lalu, untuk tim puteri juga diikuti oleh 16 negara dan dibagi dalam empat pot. Di lini ini Indonesia berada di pot 2 bersama Taiwan, India, dan Denmark.
Pecinta bulu tangkis dapat menyaksikan jalannya pertandingan Thomas dan Uber Cup 2024 via link live streaming Vidio.
Selain itu, dapat via link live streaming Visionplus.
Catatan:
Guna menyaksikan secara penuh sajian Vidio dan Visionplus, para pecinta bulu tangkis dipersilakan berlangganan terlebih dahulu.
(*)