Jadwal Lengkap Piala Presiden 2024 Hari Ini, Ada Duel Persija vs Arema FC
Jakarta, landbank.co.id – Rangkaian pertandingan Piala Presiden 2024 akan kembali bergulir hari ini Rabu, 24 Juli 2024.
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari laman ligaindonesiabaru.com, dalam rangkaian Piala Presiden 2024 hari ini terdapat dua pertandingan yang tersaji.
Sebelum menuju laga ini, sebanyak delapan tim berpartisipasi di turnamen yang merupakan ajang pramusim di Liga 1 2024/2025.
Kedelapan tim tersebut dibagi ke dalam dua grup, yang masing-masing berisikan empat tim.
Persaingan di Grup A terjadi di antara Persib Bandung, PSM Makassar, Persis Solo, dan Borneo FC Samarinda yang memainkan seluruh rangkaian pertandingannya di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang Kabupaten Bandung.
Sementara itu, Grup B dihuni Bali United (tuan rumah), Madura United, dan Persija Jakarta. Lalu, ada sang juara bertahan Arema FC. Grup B dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Dalam laga fase grup Piala Presiden 2024 ini memakai format single round-robin atau setiap tim akan sekali berhadapan.