Site icon Landbank.co.id

IHSG Meroket 2,65 Persen dalam Sepekan, Saham LABA Jadi Primadona

Potret ikon Bursa Efek Indonesia (BEI)./Foto: landbank.co.id.

Jakarta, landbank.co.id Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup pekan perdagangan 7–11 Juli 2025 dengan performa impresif.

Berdasarkan data resmi Bursa Efek Indonesia (BEI) per Minggu, 13 Juli 2025, IHSG naik signifikan sebesar 2,65 persen, dari posisi 6.865,19 menjadi 7.047,43.

Kenaikan ini juga berdampak pada lonjakan kapitalisasi pasar sebesar 2,77 persen, mencapai Rp12.404 triliun, dari sebelumnya Rp12.070 triliun.

Salah satu sorotan utama dalam perdagangan pekan lalu adalah melesatnya saham PT Green Power Group Tbk.

Emiten berkode saham LABA ini mencatat lonjakan harga hingga 52,99 persen ke level Rp358 per saham, menjadikannya sebagai top gainer pekan ini.

Kenaikan harga saham LABA dipicu oleh kabar rencana akuisisi 70 persen saham PT Bangun Karya Perkasa Jaya (KRYA), yang akan dilakukan bersama mitra strategis seperti:

Selain LABA, beberapa saham lainnya juga mencatat kinerja luar biasa dan berhasil menembus daftar 10 besar saham dengan kenaikan harga tertinggi selama periode 7–11 Juli 2025:

No Saham Kenaikan (%) Harga Penutupan
1 PT Green Power Group Tbk (LABA) 52,99% Rp358
2 PT Hotel Sahid Jaya International Tbk (SHID) 34,88% Rp1.160
3 PT Adhi Kartiko Pratama Tbk (NICE) 32,97% Rp492
4 PT Allo Bank Indonesia Tbk (BBHI) 32,94% Rp1.130
5 PT Sumber Sinergi Makmur Tbk (IOTF) 32,56% Rp118
6 PT Arthavest Tbk (ARTA) 26,68% Rp2.350
7 PT Andalan Sakti Primaindo Tbk (ASPI) 25,00% Rp260
8 PT Artha Mahiya Investama Tbk (AIMS) 24,84% Rp392
9 PT Tembaga Mulia Semanan Tbk (TBMS) 22,89% Rp1.020
10 PT Petrosea Tbk (PTRO) 22,69% Rp3.190

(*)

Exit mobile version