Site icon Landbank.co.id

Hasil Lengkap Semi Final Swiss Open 2024, Lanny/Ribka Lolos ke Final

Ganda putri Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto (Lanny/Ribka) menyala. Pasangan ini maju ke final Swiss Open 2024/foto: pbsi.id

Jakarta, landbank.co.id- Tiga wakil Indonesia memenangi laga semi final kejuaraan bulu tangkis Swiss Open 2024, Sabtu, 23 Maret 2024.

Dua di antaranya menang atas rekan senegaranya, yakni di nomor ganda putra dan ganda putri. Di ganda putra, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Bagas/Fikri) mengalahkan unggulan ketiga Swiss Open 2024, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Leo/Daniel).

Lalu, unggulan pertama Swiss Open 2024, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Apri/Fadia) secara mengejutkan dikalahkan oleh Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto (Lanny/Ribka) yang nonunggulan.

Bagi Lanny/Ribka dan Bagas/Fikri ini adalah kesempatan pertama tampil di partai final Swiss Open.

Lanny/Ribka akan berhadapan dengan Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching, Taiwan, sedangkan Bagas/Fikri berjumpa utusan Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.

Di nomor tunggal putri, Indonesia menempatkan Gregoria Mariska Tunjung yang mengalahkan Nozomi Okuhara, Jepang dalam dua set.

Lawan Gregoria Mariska Tunjung di final adalah Carolina Marin. Ratu bulu tangkis Eropa itu mengalahkan wakil Jepang, Tomoka Miyazaki.

 

Berikut ini hasil lengkap semi final dikutip dari bwfbadminton.com;

1). Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto : 21-13, 10-21, 21-23

2). Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin : 21-19, 21-15

3). Setyana Mapasa/Angela Yu, Australia vs Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching, Taiwan : 12-21, 13-21

4). Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Ben Lane/Sean Vendy, Inggris: 22-20, 8-21, 15-21

5). Gregoria Mariska Tunjung vs Nozomi Okuhara, Jepang : 21-15, 21-17

6). Carolina Marin, Spanyol vs Tomoka Miyazaki, Jepang : 21-18, 21-12

7). Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin, Taiwan vs Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, Malaysia : 16-21, 12-21

8). Chou Tien Chen, Taiwan vs Rasmus Gemke, Denmark : 19-21, 21-11, 21-12

9). Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie, Malaysia vs Robin Tabeling/Selena Piek, Belanda : 21-18, 21-16

10). Lin Chun-Yi, Taiwan vs Kidambi Srikanth, India : 15-21, 21-9, 21-18

 

Kejuaraan badminton ini bertajuk lengkap Yonex Swiss Open 2024 dan dijadwalkan berlangsung di Basel, Swiss sepanjang 19-24 Maret 2024.

Turnamen bulu tangkis besutan Badminton World Federation (BWF) ini merupakan rangkaian HSBC BWF World Tour level Super 300.

Penyelenggara menyediakan hadiah uang total US$210 ribu atau sekitar Rp3,15 miliar dengan asumsi kurs Rp15 ribu per dolar Amerika Serikat.

Pecinta bulu tangkis dapat menyaksikan jalannya pertandingan Swiss Open 2024 via link live streaming Visionplus.

Catatan: guna menyaksikan layanan Visionplus secara penuh, para penonton dipersilakan berlagangganan terlebih dahulu.

(*)

Exit mobile version