Site icon Landbank.co.id

Hasil Lengkap dan Jadwal Babak 32 Besar French Open 2024, The Daddies Jumpa Ganda Tuan Rumah: Cek Link Nonton

Tiga wakil Indonesia dalam babak 32 turnamen bulu tangkis French Open 2024 berhasil mengalahkan lawan-lawan mereka, Selasa, 5 Maret 2024/foto: pbsi.id

Jakarta, landbank.co.id- Tiga wakil Indonesia dalam babak 32 turnamen bulu tangkis French Open 2024 berhasil mengalahkan lawan-lawan mereka, Selasa, 5 Maret 2024.

Salah satu wakil Indonesia yang memenangi laga French Open 2024 (Perancis Terbuka 2024) itu adalah ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Apri/Fadia).

Kemenangan Apri/Fadia diraih tidak mudah atas sang lawan, yakni Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Kim/Kong), Korea yang merupakan unggulan ketiga French Open 2024.

Hal itu mencuat ketika Apri/Fadia yang tidak diunggulkan harus tumbang di set pertama. Situasi berbalik di set kedua, Apri/Fadia relative mengendalikan permainan. Begitu juga ketika set ketiga. Hasil akhir, Apri/Fadia menang 14-21, 21-17, 21-8.

 

Berikut ini hasil babak 32 besar, Selasa, 5 Maret 2024 dikutip bwfbadminton.com;

 

1). Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong, Korea : 14-21, 21-17, 21-8 (ganda putri)

2). Gregoria Mariska Tunjung vs Kim Ga Eun, Korea : 21-16, 12-21, 21-14 (tunggal putri)

3). Anthony Sinisuka Ginting vs Weng Hong Yang, China: 7-12, 21-18, 21-15 (tunggal putra)

4). Wang Tzu Wei, Taiwan vs Jonatan Christie: 12-21, 23-21, 21-17 (tunggal putra)

5). Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo, Jepang vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari: 20-22, 21-19, 22-20 (ganda campuran)

 

Satu lagi ganda campuran Indonesia, yakni Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke babak 16 besar setelah sang lawan,  Mark Lamsfuss/Isabel Lohau, Jerman mengundurkan diri (walkover).

Sementara itu, dalam babak 32 besar hari ini Indonesia akan tujuh wakil, salah satunya ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan alias The Daddies. Pasangan Indonesia ini menjadi unggulan pertama Perancis Terbuka 2024.

 

Berikut ini jadwal babak 32 besar, Rabu, 6 Maret 2024 dikutip bwfbadminton.com;

 

1). Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Lucas Corvee/Ronan Labar, Perancis (ganda putra, lapangan 2)

2). Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Ben Lane/Sean Vendy, Inggris (ganda putra, lapangan 2)

3). Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Lu Ching Yao/Yang Po Han, Taiwan (ganda putra, lapangan 3)

4). Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose vs Baek Ha Na/Lee So Hee, Korea (ganda putri, lapangan 3)

5). Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan, Taiwan (ganda putra, lapangan 3)

6). Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino, Jepang (ganda campuran, lapangan 4)

7). Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kodai Naraoka, Jepang (tunggal putra, lapangan 4)

 

 Turnamen Perancis Terbuka 2024 bertajuk lengkap Yonex French Open 2024. Kejuaraan ini berlangsung di Paris, Perancis sepanjang 5-10 Maret 2024.

Kejuaraan ini masuk kategori Super 750 Badminton World Federation (BWF) dan bagian dari rangkaian HSBC BWF World Tour 2024.

Penyelenggara menyediakan hadiah uang total US$850 ribu atau setara Rp12,75 miliar dengan asumsi kurs Rp15 ribu per dolar Amerika Serikat.

 

Pecinta bulu tangkis dapat menyaksikan jalannya kejuaraan Perancis Terbuka 2024 via link live streaming Visionplus.

Catatan; guna menikmati seluruh layanan platform Visionplus, para penonton harus berlangganan terlebih dahulu.

 

(*)

Exit mobile version