Jakarta, landbank.co.id- Tiga wakil Indonesia dalam babak 32 turnamen bulu tangkis French Open 2024 berhasil mengalahkan lawan-lawan mereka, Selasa, 5 Maret 2024.
Salah satu wakil Indonesia yang memenangi laga French Open 2024 (Perancis Terbuka 2024) itu adalah ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Apri/Fadia).
Kemenangan Apri/Fadia diraih tidak mudah atas sang lawan, yakni Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Kim/Kong), Korea yang merupakan unggulan ketiga French Open 2024.
Hal itu mencuat ketika Apri/Fadia yang tidak diunggulkan harus tumbang di set pertama. Situasi berbalik di set kedua, Apri/Fadia relative mengendalikan permainan. Begitu juga ketika set ketiga. Hasil akhir, Apri/Fadia menang 14-21, 21-17, 21-8.
Berikut ini hasil babak 32 besar, Selasa, 5 Maret 2024 dikutip bwfbadminton.com;
1). Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong, Korea : 14-21, 21-17, 21-8 (ganda putri)
2). Gregoria Mariska Tunjung vs Kim Ga Eun, Korea : 21-16, 12-21, 21-14 (tunggal putri)
3). Anthony Sinisuka Ginting vs Weng Hong Yang, China: 7-12, 21-18, 21-15 (tunggal putra)
4). Wang Tzu Wei, Taiwan vs Jonatan Christie: 12-21, 23-21, 21-17 (tunggal putra)
5). Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo, Jepang vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari: 20-22, 21-19, 22-20 (ganda campuran)
Satu lagi ganda campuran Indonesia, yakni Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke babak 16 besar setelah sang lawan, Mark Lamsfuss/Isabel Lohau, Jerman mengundurkan diri (walkover).
Sementara itu, dalam babak 32 besar hari ini Indonesia akan tujuh wakil, salah satunya ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan alias The Daddies. Pasangan Indonesia ini menjadi unggulan pertama Perancis Terbuka 2024.
Berikut ini jadwal babak 32 besar, Rabu, 6 Maret 2024 dikutip bwfbadminton.com;