Lifestyle Center tersebut dirancang untuk menjadi ruang ideal bagi masyarakat urban guna bersosialisasi dan menikmati hiburan.
Melengkapi pengalaman pengunjung, Epiwalk Lifestyle menghadirkan fasilitas baru yang memberikan pengalaman visual memukau dengan instalasi 500 bunga di Main Atrium serta Garden of Blooming Lanterns di area rooftop garden.
Rejuvenation pusat gaya hidup yang berlokasi di tengah kota Jakarta ini dilakukan oleh konsultan arsitek PT Anggara Architeam dan Konsultan Interior Arette.
Terletak di Superblock Rasuna Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan, Epiwalk Lifestyle memiliki posisi strategis dan dikelilingi oleh area residensial dan perkantoran.
Baca juga: Okupansi Pusat Perbelanjaan di Jakarta Relatif Stagnan
Lokasi yang strategis ini menjadikan Epiwalk Lifestyle sebagai destinasi yang mudah dijangkau oleh para profesional, penghuni apartemen, serta pengunjung dari berbagai wilayah di Jakarta.
(*)