Landbank.co.id
Beranda Gaya Hidup Empat Laga Jelang Penghujung BRI Liga 1, Persib Vs Borneo FC : Ada Link Nonton

Empat Laga Jelang Penghujung BRI Liga 1, Persib Vs Borneo FC : Ada Link Nonton

Empat laga jelang penghujung kompetisi sepak bola BRI Liga 1 musim 2023/2024 akan tersaji, Kamis, 25 April 2024 sore dan malam hari/foto: akun x persib

Jakarta, landbank.co.id– Empat laga jelang penghujung kompetisi sepak bola BRI Liga 1 musim 2023/2024 akan tersaji, Kamis, 25 April 2024 sore dan malam hari.

Dua pertandingan BRI Liga 1 itu disiarkan secara langsung oleh Indosiar, namun keempatnya dapat disaksikan via link live streaming Vidio yang tertera di akhir artikel ini.

Salah satu laga pekan ke-33 BRI Liga 1 itu menampilkan duel Persib vs Borneo FC yang akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Maung Bandung, julukan Persib Bandung yang menjadi tuan rumah saat ini menempati peringkat kedua klasemen sementara, sedangkan sang tamu, Borneo FC Samarinda merupakan pemuncak klasemen.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memastikan bakal menurunkan pemain terbaiknya saat menjamu Borneo FC Samarinda.

“Kami akan berusaha untuk menang. Jadi kami akan memainkan sebelas pemain pertama terbaik tentu saja,” kata Bojan dikutip dari persib.co.id, Rabu, 24 April 2024.

Dia mengatakan, dalam melakoni beberapa pertandingan terakhir dirinya tidak menurunkan kekuatan terbaik karena di satu laga Nick (Kuippers) tidak bisa tampil, lalu Stefano dan Beckham juga tidak fit sehingga di laga sebelumnya mereka hanya bermain selama 30 menit terakhir.

Bojan mengatakan, rencana rotasi hanya dilakukan jika ada pemain yang tidak bugar.

Baca Juga:  Jadwal Perempat Final Hong Kong Open 2023, Gregoria Mariska Tunjung Vs Carolina Marin: Cek Link Nonton

“Jadi saya hanya merotasi karena ada pemain yang cedera. Jika semua bugar, saya tentunya ingin selalu memainkan kekuatan terbaik,” tutur Bojan.

Sementara itu, pelatih Borneo FC Samarinda, Pieter Histra menilai pertandingan hari ini merupakan laga yang menarik.

“Besok (hari ini) akan jadi laga menarik untuk peringkat 1 dan peringkat 2 di klasemen Reguler Series,” ujar Pieter Huistra di akun x @BorneoSMR , dilihat landbank.co.id, Rabu, 24 April 2024.

Jelang laga hari ini, Borneo FC Samarinda memuncaki klasemen dengan torehan 70 poin dari 32 laga.

Sebaliknya, Maung Bandung menempel di posisi kedua berbekal 59 poin dari 32 laga yang telah dilakoni.

 

Berikut ini jadwal BRI Liga 1, Kamis, 24 April 2024 dikutip dari ligaindonesiabaru.com;

 

Halaman: 1 2

Iklan