Jakarta, landbank.co.id– Kementerian Pariwisata (Kemenpar) secara resmi meluncurkan Karisma Event Nusantara 2026 atau KEN 2026 yang menghadirkan 125 event terpilih dari 38 provinsi di Indonesia.
Ajang Karisma Event Nusantara 2026 hadir untuk memperkuat event daerah sebagai daya tarik utama pariwisata nasional sekaligus mendorong pemerataan dampak ekonomi di berbagai wilayah.
Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana di Jakarta, Jumat 23 Januari 2026 menegaskan bahwa Karisma Event Nusantara 2026 merupakan instrumen penting dalam pembangunan pariwisata yang inklusif dan berkelanjutan.
“Melalui Karisma Event Nusantara 2026, event daerah kami dorong tidak hanya sebagai perayaan budaya, tetapi sebagai penggerak pariwisata dan ekonomi lokal. Event menjadi ruang ekspresi budaya, wadah kolaborasi, sekaligus etalase kekayaan Indonesia yang berdaya saing,” ujar Menpar Widiyanti.
KEN 2026 menghadirkan rangkaian event unggulan terkurasi yang menampilkan kekayaan budaya, seni, kuliner, musik, dan karnaval. Program ini diarahkan untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan event daerah, memperkuat identitas destinasi, serta mendorong pergerakan wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara.
Baca juga: Pesan untuk Dunia Lewat Bunga
Plt. Deputi Bidang Pengembangan Penyelenggara Kegiatan (Events) Kemenpar, Vinsensius Jemadu, menjelaskan, KEN 2026 menghadirkan 125 event terpilih, meningkat dari 110 event pada KEN 2025.
Peningkatan ini mencerminkan naiknya kualitas penyelenggaraan event daerah serta komitmen pemerintah daerah dalam memaksimalkan manfaat pariwisata melalui penyelenggaraan event berstandar nasional.
“Dengan 125 event terpilih dari 38 provinsi, KEN 2026 menegaskan komitmen kami untuk memastikan kualitas tetap menjadi prioritas. Proses kurasi dilakukan agar setiap event memiliki daya tarik, berkelanjutan, dan memberikan dampak ekonomi yang nyata bagi masyarakat serta pelaku pariwisata daerah,” ujar Vinsensius.
Event yang tergabung dalam KEN 2026 telah melalui proses kurasi dengan indikator utama meliputi ide dan inovasi, pemasaran dan strategi komunikasi, manajemen kegiatan, manajemen keuangan, serta analisis dampak. Program ini juga mendorong sinergi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, komunitas, dan pelaku industri pariwisata serta ekonomi kreatif.
Melalui KEN 2026, Kementerian Pariwisata berharap event daerah semakin siap menjadi magnet kunjungan wisatawan, memperkuat citra destinasi, serta memberikan kontribusi nyata terhadap pertumbuhan ekonomi lokal.
“Program ini juga sejalan dengan penguatan kampanye #DiIndonesiaAja untuk menumbuhkan kebanggaan berwisata di dalam negeri,” kata Vinsensius.
Baca juga: Wisata Olah Raga Bisa Dukung Pertumbuhan Pariwisata Indonesia
Peluncuran KEN 2026 dilaksanakan secara nasional melalui kanal digital resmi Karisma Event Nusantara sebagai bagian dari strategi penguatan promosi pariwisata yang adaptif terhadap perkembangan media dan perilaku audiens. Pendekatan ini memungkinkan akses informasi yang lebih luas dan serentak bagi masyarakat, pelaku pariwisata, serta pemangku kepentingan di daerah.
Berikut daftar 125 Karisma Event Nusantara 2026:
ACEH
1. Aceh Ramadhan Festival
2. Aceh Culinary Festival
3. Banda Aceh Colossal Coffee Experience
SUMATERA UTARA
4. Maniamölö Fest
5. Samosir Music International (SMI)
6. Gelar Melayu Serumpun
7. Festival Bunga dan Buah Karo
8. Gebyar Batu Bara Bertanjak
9. Berlabuh Di Deli Serdang
Baca juga: Pesta Kesenian Bali Ikut Kerek Okupansi Hotel
SUMATERA BARAT
10. Pesona Budaya Hoyak Tabuik Piaman
11. Festival Minangkabau
12. Festival 5 Danau
13. Sawahlunto International Music Festival (SIMFes)
14. Sawahlunto International Songket Silungkang Carnival
15. Rang Solok Baralek Gadang
16. Festival Pesona Mentawai





