Angin Segar dari Qatar

Indonesia dan Qatar menandatangani nota kesepahaman bersama (memorandum of understanding/MoU) terkait perumahan di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 8 Januari 2025/foto: kementerian pkp

“Saya juga tugaskan Wamen PKP Fahri Hamzah yang sudah bertemu dengan para investor bidang perumahan  di luar negeri.  Kami harap lebih banyak investor yang akan datang ke Indonesia,” terangnya.

Yang Mulia Syekh Abdul Azis mengaku pemerintah Qatar siap mendukung proyek pembangunan perumahan di Indonesia. Adanya hubungan erat antar pemerintah ini tentunya dapat mendorong investasi di Indonesia.

Bacaan Lainnya

“Investor dari Qatar  melalui grup yang saya miliki siap datang ke Indonesia untuk membantu sektor sosial khususnya perumahan untuk masyarakat dan akan bekerja secara  professional. Kami juga berharap dukungan Presiden dan masyarakat bisa mendorong pelaksanaan pembangunan sukses di lapangan,” katanya.

Sementara itu, Ketua Satuan Tugas Perumahan Hashim Djojohadikusumo menyatakan sangat senang dengan adanya Kerjasama antar pemerintah ini.

“Saya sebagai Ketua Satgas Perumahan ikut susun kebijakan pemerintah. Hari ini kita saksikan penandatanganan kerja sama Indonesia dan Qatar dan Indonesia yang diwakili Menteri PKP dan kita harap dalam waktu singkat bisa mulai proyek pertama,” harap Hashim.

 

(*) 

 

Pos terkait