Site icon Landbank.co.id

Anggota Kabinet Merah Putih Dibangunkan dengan Terompet Selama Pembekalan di Magelang

Potret pembekalan anggota Kabinet Merah Putih yang berlangsung di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah./Foto: President Communication Office/PCO.

Jakarta, landbank.co.id – Kabinet Merah Putih yang terdiri dari Menteri, Kepala Badan, dan Staff tengah menjalani pembekalan di Akademi Militer (Akmil) pada Jumat, 25 Oktober 2024.

Dalam gelaran yang berlangsung di Magelang, Jawa Tengah (Jateng), ini menerapkan tradisi terompet untuk membangunkan seluruh anggota Kabinet Merah Putih di pagi hari.

Wakil Menteri Ketenagakerjaan Noel Ebenezer yang ikut dalam agenda pembekalan Kabinet Merah Putih menyampaikan, jika hal itu dilakukan selama menjalani agenda retreat pada 24-27 Oktober 2024.

“Tradisi di Akmil. Ternyata di Akmil suara terompet itu ada di setiap jam tertentu, termasuk pagi hari,” ujarnya seperti dikutip dari Antara, Jumat, 25 Oktober 2024.

Ia menyampaikan jika tradisi terompet itu telah berbunyi sekitar pukul 04.00 WIB, sebelum berlangsungnya kegiatan awal.

“Jadi ada tradisi terompet. Itu tradisi di sini, katanya di Akmil,” ujarnya.

“Yang lain jam 05.00 WIB langsung bergerak ke lapangan untuk senam pagi. Ada suara terompet sepertinya sebagian shalat Subuh berjamaah,” katanya.

Sebagai informasi, anggota Kabinet Merah Putih telah tiba di Magelang sejak Kamis, 24 Oktober 2024 sore.

Selama pembekalan, anggota Kabinet Merah Putih menempati area penginapan di lahan golf kompleks Akmil, tepatnya di Borobudur International Golf & Country Club, Jl Jenderal Gatot Soebroto No 1, Magersari, Kota Magelang.

Area penginapan itu berada dalam satu kawasan Akmil Magelang dan sekolah Taruna Nusantara yang dilengkapi dengan 120 tenda penginapan.

(*)

Exit mobile version