Site icon Landbank.co.id

Ambisi Persita dan Madura United untuk Bangkit

Persita Tangerang akan melanjutkan perjuangannya di BRI Liga 1 2024/2025 dengan menghadapi PSS Sleman pada Jumat, 7 Maret 2025.

Jakarta, landbank.co.id – Pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2024/2025 mempertemukan duel antara Persita Tangerang dan Madura United yang akan digelar pada Jumat, 24 Januari 2025.

Duel Persita Tangerang vs Madura United ini dijadwalkan kick-off pukul 19.00 WIB di Stadion Pakansari, Bogor.

Nantinya laga Persita vs Madura United bakal disiarkan secara langsung melalui layanan live streaming yang bisa diakses melalui artikel ini.

Baca Juga: Duel Arema FC vs Persib, Tekad Maung Bandung Kembali ke Jalur Positif

Namun, ada kabar penting terkait laga ini, yaitu pertandingan antara Persita Tangerang dan Madura United akan digelar tanpa penonton.

Meskipun alasan penggelaran tanpa penonton belum diumumkan secara resmi, pihak Persita Tangerang melalui media sosial mereka telah mengumumkan hal tersebut.

Dalam unggahannya pada Rabu, 22 Januari 2025 Persita menginformasikan, bahwa laga tanpa penonton itu merupakan langkah yang diambil oleh pihak penyelenggara guna melancarkan jalannya pertandingan serta keamaan para pemain.

“Dengan anjuran dan arahan dari pihak keamanan setempat, pertandingan pekan ke-20 antara Persita dan Madura United di Stadion Pakansari akan digelar tanpa kehadiran penonton.” tulis persita dalam unggahan instagramnya.

Baca Juga: Persaingan Masih Ketat di Tim Putri Proliga 2025

Lebih lanjut, Persita meminta kepada suporter setianya, yang dikenal dengan julukan Pendekar Cisadane, untuk mematuhi peraturan yang berlaku dan tetap mendukung tim dari rumah.

“Ayo Persita Fans, kita taati peraturan yang berlaku dan dukung perjuangan Pendekar Cisadane dari rumah,” ujar Persita dalam unggahannya.

Meski tanpa penonton, pertandingan ini tetap diprediksi akan berlangsung sengit. Persita Tangerang datang dengan hasil kurang memuaskan setelah mereka menelan kekalahan 0-2 saat bertandang ke Jakarta International Stadium (JIS) melawan Persija Jakarta pada pekan ke-19 Liga 1. Kekalahan tersebut tentu menjadi motivasi bagi Persita untuk bangkit di laga kandang ini.

Sementara itu, Madura United yang saat ini terperosok di papan bawah klasemen juga baru saja mengalami kekalahan telak 2-4 di kandang Barito Putera.

Tim berjuluk Laskar Sape Kerrab tersebut tentu ingin segera bangkit dan meraih poin untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara.

Baca Juga: Jadwal Perempat Final Indonesia Masters 2025, Ada Putri KW

Duel ini akan menjadi laga krusial bagi kedua tim yang sama-sama mengincar tiga poin untuk memperbaiki posisi mereka di Liga 1. Dengan situasi yang serba sulit bagi kedua tim, laga ini diprediksi akan penuh dengan ketegangan dan adu strategi di atas lapangan.

Prediksi Susunan Pemain:

Persita Tangerang:

  1. Dicky Indriyana (Kiper)
  2. Iqbal Hadi
  3. Ricky Kambuaya
  4. Muhammad Syahrian Abimanyu
  5. Dimas Drajad
  6. Edo Febriansyah
  7. Fachrudin Aryanto
  8. Rizky Dwi
  9. Arief Setiawan
  10. Rafael Da Silva
  11. Lucas Fernandez

Madura United:

  1. M. Ridho (Kiper)
  2. Erik Setiawan
  3. Zah Rahan Krangar
  4. Muhammad Sulaiman
  5. Ahmad Maulana
  6. Ezequiel Vidal
  7. Fachrudin Wahyudi
  8. Sandi Sute
  9. Fandi Eko Utomo
  10. Ronaldo Campos
  11. Greg Nwokolo.

Bagi Anda yang ingin menyaksikan jalannya pertandingan Persita Tangerang vs Madura United bisa KLIK DI SINI.

*Sebagai informasi, untuk menyaksikan jalannya laga tersebut, para pecinta sepak bola wajib berlangganan aplikasi Vidio.

(*)

Exit mobile version