Jakarta, landbank.co.id- Jadwal final BWF World Tour Finals 2024 akan diisi oleh tunggal putri dari China, Wang Zhi Yi, Minggu, 15 Desember 2024.
Wang Zhi Yi, sang juara China Open 2024 maju ke final BWF World Tour Finals 2024 usai menumbangkan juara Olimpiade Paris 2024, An Se Young.
An Se Young, tunggal putri Korea harus terhenti di semifinal BWF World Tour Finals 2024 setelah kalah 0-2 dari Wang Zhi Yi, 17-21, 14-21.
Bagi Wang Zhi Yi, ini adalah final pertama di ajang BWF World Tour Finals. Lawan yang akan ia hadapi dalam final adalah Han Yue, juga perwakilan dari China.
Kedua tunggal putri ini sama-sama melakoni final pertama mereka dalam ajang BWF World Tour FInals dalam rentang lima tahun terakhir.
Han Yue maju ke final usai mengalahkan Aya Ohori dari Jepang dengan skor 2-0, yakni 21-17 dan 21-13.
Di atas kertas, Wang Zhi Yi punya catatan lebih bagus dibandingkan Han Yue. Ia mendominasi rekam jejak pertemuan sebelumnya.
Dari data yang ada, Wang Zhi Yi unggul 5-3. Pertemuan mereka kali pertama dimenangi Wang Zhi Yi dalam perempat final China International Challenge 2017 lewat laga sengit 4 set (11-5, 7-11, 13-10, 11-5).
Bahkan, dalam pertemuan terakhir di babak 16 besar India Open 2024, kembali Wang Zhi Yi menang. Kala itu, ia unggul dengan skor 2-0 (21-10, 21-18).
Tahun 2024, Wang Zhi Yi telah mengoleksi empat gelar juara dan satu runner up.
Gelar juara itu ia rengkuh dari Badminton Asia Championships 2024, Malaysia Masters 2024, China Open 2024, dan Denmark Open 2024. Selain itu, runner up Korea Open 2024.